logo_fp

Selasa, 30 Juli 2024. BEM Fakultas Hukum menggelar Acara Law Fest Tahun 2024, bertemakan "Bersatu Dalam Seni dan Akademik (BERSEMI)". Dalam rangkaian acara tersebut diselenggarakan pula Workshop Pengelolaan Limbah Padi dan Perspektif Hukum Dalam Lingkungan Hidup dengan tema "Media untuk bertukar Ide dan Solusi Lingkungan Hidup dalam Perspektif Hukum" bertempat di Aula Fakultas Hukum Universitas Wiralodra. 

Tema workshop dilatarbelakangi atas adanya kejadian kecelakaan lalu lintas yang disebabkan asap dari aktivitas pembakaran Jerami padi sawah oleh petani serta dampak negative yang timbul dari aktivitas tersebut terhadap kesuburan tanah sawah.

Workshop tersebut dihadiri para pemateri diantaranya D. Subyar Mujihandono, S.T., M.IL. dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Indramayu, Teguh Iman Santoso, S.P., M.EP. selaku Dekan Fakultas Pertanian Unwir, Muhammad Irfan Hanafi dari daMEN komunitas pemerhati lingkungan hidup dan Saiful Kholik, S.H., M.H., selaku Dosen Fakultas Hukum Unwir serta hadir pula perwakilan UKM dilingkungan Universitas Wiralodra.

Teguh Iman Santoso, S.P., M.EP. selaku Dekan Fakultas Pertanian Unwir, dalam pemaparan materinya menyampaikan bahwa Negara Indonesia dapat menjadi negara kaya bahkan melampaui Negara Amerika Serikat, jika Sumber Daya Pertanian dikelola dengan terencana dan terintegrasi, hal ini bukan mustahil disebabkan Negara Indonesia ditunjang dengan sumberdaya alam dengan keunggulan spesifikasi lokal yang melimpah, bahkan tidak banyak negara lain memilikinya.

Melimpahnya limbah jerami dan sekam padi ketika musim panen raya, seharusnya menjadi peluang yang dapat dimanfaatkan menjadi produk yang memiliki nilai ekonomis. Namun hal ini tentunya harus ditunjang melalui kajian yang mendalam dengan melibatkan unsur pemerintah yaitu Dinas Lingkungan Hidup dan Dinas Pertanian, masyarakat tani dan akademisi.

Dekan Fakultas Pertanian memberikan contoh produk arang briket yang berbahan baku dari sekam padi seharusnya mampu diproduksi oleh masyarakat kita, karena dalam jangka Panjang pemanfaatan energi migas akan habis pada waktunya. Sehingga, arang briket menjadi energi alternatif sebagai penggantinya. 

 

Hubungi Kami

Jl. Ir. H. Juanda KM. 03 Singaraja, Indramayu – Jawa Barat, 45213 Indonesia

Telp/Fax: (0234)275946, (0234)273040

Email: faperta@unwir.ac.id